Prakata Penyair :
“seringnya kita terjebak dengan segala sesuatu yang sebenarnya belum kita raih, menjadi sebuah harapan dan doa yang belum tentu itu terjadi. Ini menjadi penyakit hati, nafsu pun bermain untuk menuntutnya agar melawan kehendak terbaik Tuhan pada kita. Cukuplah berbuat baik saja, itupun sebisa dan semampu kita. Jangan paksakan, bila tak ingin kecewa”
@saidypoë 4j7_bogor
HINDARI HALU
Karya : Saidy Poë >
sudah, sudah. waktunya nyadar …
petunjuk-Mu bikin halu, Tuhan.
apresiasiku pun berlebih.
cobaku kembali, setahap setahap
agar pikiran tak alami distorsi.
sudah, sudah. akhirnya memudar …
keyakinanku pun melesat jauh,
hingga semua lepas kendali.
cobaku revisi, seporsi seporsi
agar hatiku bisa mereduksi.
apapun, otak kreatif itu …
lebih sulit diatur dan ditata,
karena sebegitu liarnya.
@poe4j7a1
Nikmati puisi-puisi kami di saluran whatsapp :
sai.poe.my.id/swa