banner 728x250

H. Rody Wijaya Calon Walikota Silaturrahmi ke DPC PKB Kota Lubuklinggau

banner 120x600
banner 468x60

LUBUKLINGGAU- Sumateradaily – Calon Walikota Lubuklinggau H. Rody Wijaya dalam pilkada serentak tahun 2024 yang akan dilakukan pada tanggal 27 September 2024 bersilaturrahmi ke Kantor DPC PKB Kota Lubuklinggau.

H. Rody Wijaya yang berpasangan dengan Imam Senen dalam pilkada Kota Lubuklinggau melakukan silaturrahmi setelah resmi mendapat Surat Keputusan menjadi Calon Walikota dan Wakil Walikota Lubuklinggau yang diusung Partai PKB.

banner 325x300

Kedatangan Calon Walikota H. Rody Wijaya yang didampingi Sekretaris DPD Partai Golkar Lubuklinggau bersama pengurus serta tim relawan.
Kedatangan Calon Walikota yang diusung Partai PKB ini disambut Ketua DPC PKB Kota Lubuklinggau ” Yulius, SE” bersama Ketua Tim Desk Pilkada dan Sekretaris beserta Pengurus DPC PKB Lubuklinggau.

Calon Walikota Lubuklinggau 2024-2029 dalam sambutannya ” mengucapkan terima kasih kepada Pengurus PKB dalam segala tingkatan yang telah membantu sehingga DPP PKB Pusat telah menetapkan H. Rody Wijaya – Imam Senen sebagai Calon Walikota Lubuklinggau untuk didaftarkan ke KPU menjadi peserta dalam pilkada tersebut.
Ia juga meminta dukungan penuh kepada Pengurus PKB Kota Lubuklinggau berserta organisasi sayap untuk bersama sama untuk memenangkan kami berdua menjadi Walikota Lubuklinggau tahun 2025-2030 jelasnya .

Dalam silaturrahmi Calon Walikota Lubuklinggau 2025-2030 diserahkan bukti surat Keputusan DPP PKB yang memerintahkan agar DPC PKB Kota Lubuklinggau mendaftarkan sebagai peserta pemilihan Walikota tahun 2024 ini.

Penyerahan Surat Keputusan DPP PKB sebagai Tembusan diserahkan Sekretaris DPD Partai Golkar Lubuklinggau didampingi Calon Walikota.

Surat tembusan DPP PKB diterima olah Drs. Abd. Hafidz Noeh selaku ketua Tim Desk Pilkada didampingi Ketua DPC PKB Kota Lubuklinggau serta Sekretaris Tim Desk Pilkada DPC PKB Kota Lubuklinggau.

Yulius , SE Ketua DPC PKB Kota Lubuklinggau dalam sambutan ” kami DPC PKB Kota Lubuklinggau akan melaksanakan keputusan DPP PKB dan akan profesional serta secara optimal berbuat sesuai dengan perintah DPP PKB, jelasnya kepada awak media.

Sisi lain Ketua DPC PKB Kota Lubuklinggau juga menjelaskan ini akan kami lakukan sesuai dengan hasil konsolidasi dan harapan yang diinginkan oleh Calon Walikota Lubuklinggau.(*)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *