SEMBUNYI DIBALIK PINTU
by Saidy Poë >
tak sangka sepengecut itu,
hadapi hidup tak mampu
dan berkabut sendu.
terpaksa saja, menggerutu
semua orang memakiku
tak pada janji itu
namun ku tak niat semu
hanya memberi jeda waktu
hingga temukan lelaku
diam menahan sembilu
lemasku dibalik pintu
dan terus berdoa pada-Mu.
Tuhan, lepaskan aku
dari rasa terbelenggu
itukah yang terindu
@saidypoë 4A02/6