banner 728x250

Quantum Grup Berkolaborasi dengan FORWAN Gelar Indonesia Classic Expo 2024

banner 120x600
banner 468x60

Jakarta, Sumateradaily.com- Dalam rangka menarik para kolektor dan penggila kendaraan klasik, Quantun berkolaborasi dengan Forum Wartawan Hiburan FORWAN Indonesia menggelar “Indonesian Classic Expo” yang bakal dihelat di Balai Sarwono Pasar Minggu Jakarta Selatan 24-25 Agustus 2024.

“Ini event pameran mobil dan motor klasik pertama di Indonesia, jadi kami yakini akan sesuatu banget. Karena mobil dan motor klasik spektakuler yang belum pernah ada di Indonesia,” ujar Gamal Putra, SE selaku penggagas dan Ketua Panitia ICE kepada awak media di sekretariat panitia di Jl. Bendungan Hilir V No. 8 Jakarta Pusat. Rabu.

banner 325x300

Gamal selaku berharap ICE bisa menjadi Acara Tahunan Nasional dikalangan Pencinta Otomotif Indonesia dan juga dengan adanya FORWAN sebagai media partner akan lebih membuat Exposure berita event ini terdengar bahkan sampai ke Luar Negeri.

“Acara Utama yang akan diselenggarakan adalah Pameran kendaraan Classic yang secara eksklusif dihadiri oleh para Socialite Komunitas Kendaraan Klassik Indonesia dan mampu menjalin tali silaturahim para pencinta, kolektor, serta penggemar Komunitas Klassik Indonesia. ” Papar Gamal.

Gamal menambahkan, untuk menambah kesan Elegan acara ini akan ditunjang oleh Dekorasi Ethnik, Premium Entertaiment dan juga stand-stand Exclusive Brands.

“Sudah banyak kolektor yang akan berperan serta dalam event ini, hanya saja kami akan menyeleksi melalui kurator berpengalaman” ungkap Gamal Putra SE.

Sutrisno Buyil selaku ketua umum Forwan mengatakan, event ICE yang digelar bareng Quantun Grup, upaya bidang usaha FORWAN dalam mencari dana kas melalui event yang berbeda dari sebelumnya.

“FORWAN kedepan harus membuat event yang berbeda dari sebelumnya, ICE ini cara cerdas pak Gamal Putra Selaku Dewan Pertimbangan yang menginginkan Forwan harus take off. FORWAN harus makin mandiri, tidak lagi tergantung pada satu dua orang, tapi harus memperluas jaringan,” tandas Sutrisno Buyil.***

trisno/for1

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *