banner 728x250

Tinjau Karhutbunla di Muba, Pangdam II/Swj : Mari Jaga Hutan Kita dan Tidak Lagi Bakar Lahan

banner 120x600
banner 468x60

Sumsel, Sumateradaily.com – “Mari sama-sama jaga hutan kita dan tidak lagi melakukan pembakaran lahan.”

Demikian himbauan Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI M. Naudi Nurdika kepada masyarakat, ketika melaksanakan peninjauan Kebakaran Hutan, Kebun dan Lahan (Karhutbunla) di Posko Induk Terpadu Karhutbunla BPBD di Desa Muara Medak Kec. Bayung Lincir Kab. Muba. Rabu (14/08/2024).

banner 325x300

Mayjen TNI M. Naudi Nurdika dengan didampingi Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Muhammad Thohir dan Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Rachmad mengungkapkan bahwa kehadirannya ini untuk menghimbau kepada masyarakat tentang Karhutbunla, sekaligus melihat secara langsung kerja sama antara masyarakat, TNI, dan Polri serta instansi terkait dalam upaya penanganan dan penanggulangan Karhutbunla.

“Saya hadir di Desa Muara Medak ini untuk menghimbau kepada masyarakat untuk tidak lagi membakar lahan. Sudah beberapa kali terjadi Karhutbunla di desa Muara Medak dan sudah banyak biaya yang dikeluarkan untuk memadamkan api,” jelas Pangdam.

“Kemarin telah terjadi kebakaran 200 Ha lahan dan Pemerintah sudah banyak mengeluarkan dana sangat besar untuk memadamkan api,” imbuh Pangdam.

Untuk itu, sambung Pangdam mari kita sama-sama jaga hutan kita dan tidak lagi melakukan pembakaran lahan, Kedepannya kita akan diskusikan mencari jalan keluar, agar Desa Muara Medak tidak menjadi sorotan masalah Karhutla di masa depan,” pungkas Pangdam.

Sementara itu, Bupati Muba, diwakili Kepala BPBD Muba. Bpk. Pathi Riduan dalam sambutannya menyampaikan bahwa Karhutbunla di Ds. Muara Medak menyebabkan kerugian yang sangat besar.

“Pemerintah Muba telah berupaya meningkatkan penanggulangan pemadaman Karhutbunla, namun masih terkendala keterbatasan alat untuk memadamkan api,” tandasnya.

Turut hadir PJU Kodam II/Swj, Kasi Intel dan Kasiopsrem 042/Gapu, Dandim 0401/Muba, Wakapolres, Ka. BPBD, KKPH, Forkopimcam Bayung Lincir, Pasi Kodim Muba, Dansubdenpom, Pol Airud Polda, Kadis Muba, Ka. FOM RHM, Jajaran Manager PT di Kec. Bayung Lincir, Toga,Tomas dan Todat Desa Muara Medak.

Dalam kesempatan tersebut, Pangdam II/Swj memberikan tali asih berupa paket sembako kepada masyarakat kurang mampu di Desa Muara Medak.

Sumber : Pendam II Sriwijaya 

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *