banner 728x250

PNM Membangun Desa Nepal Van Java Menuju Masa Depan Berkelanjutan

banner 120x600
banner 468x60

Magelang, Sumateradaily.com- Desa Nepal Van Java di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, menjadi sorotan dengan upaya PT Permodalan Nasional Madani (PNM) melalui Program Relawan Bakti BUMN (RBB) untuk membangun kesejahteraan dan meningkatkan potensi lokal.

Desa Nepal Van Java, yang merupakan julukan untuk Dusun Butuh, menawarkan panorama alam yang memesona di lereng Gunung Sumbing.

banner 325x300

Untuk menggali potensi alam dan wisata lokal, PNM menyelenggarakan pelatihan bagi para nasabah Mekaar.

Ulys Oktaviani, seorang Relawan Bakti BUMN, mengungkapkan kegembiraannya dalam membantu perkembangan usaha lokal.

Selain menyediakan modal, PNM juga memberikan pelatihan dan fasilitas seperti mesin pengolah sampah, serta Ruang Pintar untuk pendidikan anak-anak di Dusun Butuh.

Harapan Ulys adalah agar warga Desa Butuh semakin sejahtera dan dapat merajut asa untuk masa depan yang lebih baik.

Sementara itu, Direktur Utama PT PNM, Arief Mulyadi, menjelaskan bahwa Program Relawan Bakti BUMN merupakan bagian dari tanggung jawab sosial dan lingkungan, dengan fokus pada pelatihan pertanian, penggunaan drone, dan pemahaman produk keuangan.

Diharapkan upaya ini dapat memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi seluruh masyarakat Desa Nepal Van Java, mewujudkan potensi lokal yang besar dan mendukung pembangunan berkelanjutan ***

buyil/

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *