Yogyakarta (Sumateradaily.com) – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menghadiri Forum Silahturahmi 1.000 Kiyai Se-DIY dalam rangkaian Milad ke-11 Pondok Pesantren Ora Aji didampingi KH. Miftah Habiburrahman atau biasa disebut Gus Miftah, Pimpinan Pondok Pesantren Ora Aji Sleman, Yogyakarta, Jum’at (8/9/2023).
Kedatangan Menhan Prabowo disambut langsung oleh Gus Miftah serta 1.000 kiyai se-DIY yang terlihat antusias menyambut dengan lantunan shalawat Nabi Muhammad SAW.
Dalam kesempatan forum silahturahmi kiyai se-DIY itu, Menhan Prabowo menyampaikan ucapan terima kasih kepada para ulama khususnya kiyai yang telah memberikan kepercayaan, dukungan doa di setiap kegiatan kenegaraan dalam bidang Pertahanan. Ia juga menyoroti perjuangan para ulama dalam mendukung mewujudkan kemerdekaan Indonesia.
Pada kesempatan ini Menhan Prabowo menyampaikan pandangan tentang pertahanan negara dan penerapan hilirisasi sebagai upaya menjaga sumber daya alam di dalam negeri untuk meningkatkan nilai tambah bagi rakyat dengan sejumlah komoditas, khususnya nikel dan kelapa sawit dan komoditas lain mulai dari bauksit hingga tembaga dan emas.
Sumber : Biro Humas Setjen Kemhan